Sintang Kalbar - Sebanyak 1950 siswa yang tersebar di kecamatan Sepauk-tempunak terpilih menjadi penerima program beasiswa PIP tahun 2024, para penerima beasiswa ini terdiri dari siswa SD, SMP dan SMA/SMK.
Adapun beasiswa PIP ini bersumber dari APBN, dan melalui kementerian pendidikan, kebudayaan riset dan teknologi.
Sementara Penyerahan secara simbolis di laksanakan secara estafet ke beberapa sekolah yang menjadi Tempat para siswa penerima beasiswa PIP menuntut ilmu, salah satunya di laksanakan di SMPN 6 Sepauk, desa mait hilir, kecamatan Sepauk pada rabu (10/1/ 2024).
Program beasiswa PIP yang merupakan aspirasi dari dr. Drs Adrianus Asia Sidot, M.Si anggota DPR-RI fraksi Golkar komisi X ini di serahkan oleh Boi Sandi Ketua Pimpinan partai Golkar Kecamatan sepauk yang mewakili Adrianus Asia Sidot yang berhalangan hadir karena beberapa alasan.
Pada Penyerahan secara simbolis beasiswa ini tampak hadir kades mait hilir, kepsek SMPN 6 Sepauk, Komite sekolah dan 87 orang tua siswa yang menerima beasiswa PIP yang ada di SMPN 6 Sepauk tersebut.
Pada kesempatan tersebut Boi Sandi berharap menambah motivasi para siswa penerima beasiswa agar lebih giat lagi belajar.
"Semoga dengan program beasiswa PIP para siswa lebih giat lagi belajar, karena pendidikan merupakan bagian terpenting dalam meningkatkan sumber daya manusia dan bisa membantu meringankan beban orang tua siswa, ujar Boi sandi.
"Kepada siswa yang belum menerima beasiswa supaya jangan berkecil hati, sebab kemungkinan besar tahun depan program ini akan di lanjutkan, jadi terus lah giat belajar agar bisa berguna bagi diri sendiri, keluarga maupun bangsa, pungkas Caleg Partai Golkar dapil 2 Sepauk-tempunak ini.
// red. San.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »